Selamat Hari Kopi Internasional
Setiap 1 Oktober diperingati sebagai Hari Kopi Sedunia. Hari Kopi Sedunia pertama kali diperingati pada 1 Oktober 2015 oleh Organisasi Kopi Internasional di Milan-Italia. Minuman kopi menjadi minuman favorit bagi orang-orang, karena aroma dan rasanya yang nikmat.
Kopi pertama diduga berasal dari Ethiopia-Afrika Timur sekitar tahun 700-an. Saat itu, seorang penggembala kambing bernama Kaldi, melihat perubahan sikap pada kambingnya. Kambingnya jadi riang, diduga setelah memakan kopi.
Kaldi menceritakan kejadian ini pada seorang biksu yang ingin tetap terjaga sepanjang malam. Kisah tentang kopi ini menyebar sampai ke Yaman pada abad 15. Pada masa itu biji kopi tiba dengan nama Mocha.
Mocha menjadi kesukaan masyarakat Mesir, Persia, dan Turki. Mereka menyebutnya sebagai “wine of Araby”. Kedai kopi mulai ibuka dengan nama “Schools of the Wise”. Arab pun menjadi wilayah populer dengan kopinya.
Pada 1560 kopi menyebar ke Eropa dan dengan cepat menjadi populer. Pada 1600-an, kedai kopi bermunculan di Eropa, dan kopi pun menjamah AS. Setelah sekian lama, pada 2014, Organisasi Kopi Internasional mendeklarasikan 1 Oktober sebagai Hari Kopi Internasional, sebuah kesempatan untuk merayakan kopi sebagai minuman dan meningkatkan kesadaran akan penderitaan para petani kopi