Tambahkan Bahan Ini, Kopi Makin Berkhasiat
Kopi Bara – Kopi yang diracik dengan benar mampu memberi manfaat kesehatan. Manfaat untuk tubuh bertambah jika kopi mencampurkannya dengan bahan-bahan alami. Berikut ini bahan tambahan untuk kopi yang memberi manfaat untuk peminumnya.
1. Tambahkan kayu manis
Taburkan 1/2 sendok teh bubuk kayu manis di secangkir kopi. Kayu manis merupakan rempah dengan kandungan antioksidan tinggi. Penelitian menunjukkan kandungan kayu manis dapat memberikan perlindungan pada jantung, menurunkan risiko kanker, dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
2. Tambahkan jahe
Tambahkan jahe ke dalam kopi. Jahe membuat rasa kopi aromatik dan pedas. Jahe mengandung senyawa anti-inflmasi yang kuat. Konsumsi jahe membantu meningkatkan kekebalan tubuh, meredakan mual, melancarkan pencernaan, dan menurunkan kolesterol.
3. Tambahkan kunyit
Selain jahe, kunyit juga dapat ditambahkan ke kopi. Kandungan senyawa kurkumin di dalam kunyit memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi yang kuat. Studi menunjukkan, konsumsi kunyit membantu detoksifikasi, melancarkan pencernaan, dan meringankan gejala depresi.
4. Kakao
Padukan cokelat dengan kopi. Cokelat mengandung antioksidan. Antioksidan baik untuk kesehatan jantung. Konsumsi kakao juga mampu menurunkan tekanan darah, menurunkan kolesterol jahat, dan baik untuk kesehatan otak.
5. Jamur
Campurkan bubuk jamur dalam segelas kopi. Jamur memiliki sifat antivirus dan anti-inflamasi yang membantu meningkatkan kekebalan tubuh. Kandungan prebiotik di jamur juga meningkatkan kesehatan pencernaan. (DeAn)