Arabika dan Robusta, Varian Kompetitif Pasar Internasional
Social media dan marketplace kami:
+62 853-7252-5758

Arabika dan Robusta, Varian Kompetitif Pasar Internasional

Kopi Bara – Kopi secara umum punya 2 varian. Arabika dan Robusta. Dua varian ini menguasai pasar dunia. Arabika identik berharga mahal, sementara Robusta kompetitif. Tidak mengherankan jika Robusta yang kompetitif harganya, banyak di pasaran.

Banyaknya stok Robusta mendapat penjelasan dari SCAI (Specialty Coffee Association of Indonesia). Daryanto Witarsa – Ketua SCAI mengatakan, ’70-80 persen adalah robusta dan bukan specialty coffee. Itu adalah kopi komersil yang dipakai untuk kopi instan.’

Kopi robusta dan arabika memiliki pasar dan harga yang berbeda. Robusta banyak digunakan untuk membuat kopi instan, sementara arabika sering ditemui sebagai speciality coffee di kedai kopi.

Selain penggunaan dan harga yang berbeda, ketimpangan jumlah produksi dua varian kopi ini juga dipengaruhi lokasi tanamnya. Daryanto mengatakan, membutuhkan dataran tinggi untuk bisa menanam kopi arabika berkualitas baik. Dataran tinggi lebih banyak kopi-kopi arabika, dataran rendah itu banyak robusta,’ ucap Daryanto.

Pegunungan tinggi banyak ditemukan di Jawa. Daerah Sumatera, seperti Sumatera Selatan, Lampung, dan Palembang tidak mempunyai banyak gunung tinggi sehingga produksi kopi yang dihasilkan kebanyakan berupa robusta. (DeAn)

Sumber

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Ada yang bisa dibantu?