Delegasi Uni Eropa 'Jatuh Hati' Pada Kopi Jawa Timur
Social media dan marketplace kami:
+62 853-7252-5758

Delegasi Uni Eropa ‘Jatuh Hati’ Pada Kopi Jawa Timur

Kopi Bara – Jawa Timur termasuk satu di antara provinsi Indonesia yang menghasilkan kopi terbaik Nusantara. Kopi asal Malang menjadi ikon kopi Jawa Timur. Terbaru, kopi asal Malang mencuri perhatian delegasi Eropa yang berkunjung ke Timur Pulau Jawa ini.

KADIN (Kamar Dagang dan Industri) Jawa Timur memperkenalkan kopi Malang kepada Vince PiketDuta Besar Uni Eropa untuk Indonesia dan Brunai Darussalam. Antara – kantor berita Indonesia memberitakan, kopi Malang ini menjadi suguhan utama ketika sang Dubes berkunjung ke Jawa Timur.

Edi Purwanto – Wakil Ketua Umum Kadin Jatim Bidang Pertanian dan Pangan mengatakan, langkah memperkenalkan komoditas asal Malang karena potensinya yang besar. Ini karena konsumsi kopi di Eropa tinggi.

Berdasarkan data, ekspor kopi Jatim pada 2022 ke Uni Eropa mencapai 73,9 juta Dolar Amerika Serikat. Ekspor kopi ini mencapai 19 ton. Meski menembus puluhan juta Dolar, ekspor Indonesia masih kalah dari Vietnam.

Vincen Piket – Duta Besar Uni Eropa mengapresiasi kopi Malang. Ia juga menyukai kopi rempah khas Jawa Timur. Vincen sempat berujar, ‘sangat nikmat. Kripik buahnya juga sangat enak,’ ujar Vincen.

Kabupaten Malang merupakan wilayah penghasil kopi terbesar di Jawa Timur. Total luas lahan kopi di Jawa Timur yang mencapai 113.330 hektar. Kabupaten Malang memiliki porsi 28,1 persen lahan yang tersebar di 30 kecamatan.

Kopi Malang punya varian ikonik, Amstirdam dan Dampit. Sejumlah kecamatan lain di Kabupaten Malang, Lawang, Ngantang, Singosari dan Wonosari juga diminati pasar.

Referensi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Ada yang bisa dibantu?