Hoax : Kopi Bisa Mencegah Covid-19
Akhir-akhir ini beredar informasi, minum kopi mampu mencegah seseorang terserang Covid-19. Penelusuran yang dilakukan tim media Tempo terungkap, data dari Maldita-organisasi cek fakta Spanyol justru sebaliknya. Minum minuman panas seperti kopi atau teh tidak mencegah infeksi Covid-19. Jose Ignacius Peis dari Perhimpunan Dokter Spanyol mengatakan, “asupan cairan tidak ada hubungannya dengan proses infeksi”.
Sampai sekarang belum ada bukti, kopi bermanfaat untuk abtisipasi Covid. Meski demikian, penelitian University of Edinburgh dan University of Southampton menyatakan, mengkonsumsi kopi secara normal bermanfaat untuk tubuh.
Diane Viztthum – ahli nutrisi Universitas John Hopkins menambahkan, “kafein adalah hal pertama yang terlintas di pikiran seseorang saat mendengar kata kopi”. Kopi juga mengandung antioksidan dan zat aktif yang bisa mengurangi peradangan internal dan melindungi seseorang dari penyakit.
Sementara WHO – Organisasi Kesehatan Dunia juga menyatakan, belum ada obat atau vaksin yang bisa mencegah atau mengobati Covid-19. Para pasien Covid-19 hanya mendapatkan perawatan untuk meredakan gejala. WHO sedang menguji coba kandidat obat juga vaksin Covid-19, sebelum diedarkan di seluruh dunia.