Kopi Hitam Tanpa Campuran, Ampuh Bakar Lemak Perut
Kopi Bara – Ramadan dan puasa sering menjadi momentum seseorang mengubah pola hidup. Satu di antaranya menjadikan puasa untuk diet dan menguruskan tubuh. Sering pola ini berhasil, sering pula gagal. Berat badan bertambah justru saat bulan Ramadan.
Aspek utama menjadikan puasa sebagai cara menguruskan tubuh ada pada pola makan. Pada artikel ini, Kopi Bara mengungkap keampuhan kopi hitam untuk menyusutkan lemak perut dalam tubuh. Keampuhan kopi hitam untuk diet tersirat dalam buku ‘The First Time Mom’s Pregnancy Coockbook‘ karya Lauren Manaker.
Lauren mengatakan, ‘kopi berkafein secara alami mengandung banyak senyawa yang mendukung penurunan berat badan.’ Untuk mendapatkan manfaat, Lauren menyarankan kopi hitam tanpa gula. Kata Lauren, ‘kopi adalah minuman rendah kalori dan dikemas dengan antioksidan yang berdampak untuk penurunan berat badan.’
Ada penelitian yang terjadi untuk membuktikan pernyataan Lauren. Chan School of Public Health meneliti lebih 100 orang yang meminum kopi selama 6 bulan. Sekitar 100-an orang yang minum ini tipikal gemuk. Rata-rata minum 4 cangkir per hari. Peminum kopi yang rutin mulai merasakan perubahan.
Para peminum kopi tanpa gula mengalami penyusutan lemak perut bagian bawah. Anglia Ruskin University yang juga mengadakan penelitian ini, membenarkan jika kopi hitam mampu menyusutkan lemak. Ini karena kopi hitam mengandung senyawa bioaktif yang menggerus lemak perut.
Lauren menyarankan, jika ingin kopi menggerus lemak secara maksimal, jangan campur gula atau susu. Kopi hitam tanpa campuran menjaga senyawa yang bermanfaat melunturkan lemak tubuh. Menyimak penjelasan Lauren Manaker, kopi hitam layak menjadi minuman pelengkap di Ramadan. (DeAn)