Kopi Plus Zaitun - Varian Baru Kopi Sehat
Social media dan marketplace kami:
+62 853-7252-5758

Kopi Plus Zaitun – Varian Baru Kopi Sehat

Kopi Bara – Zaitun satu di antara rempah yang memberi manfaat untuk tubuh. Manfaat yang dimiliki zaitun, dicoba menjadi campuran kopi. Ini setelah satu di antara waralaba kopi asal Amerika, menawarkan menu kopi zaitun. Kopi Bara mengulasnya pada artikel ini.

Aneh mengetahui ada kopi bercampur zaitun. Akan tetapi varian ini mendapat penjelasan Du Wayne Hegel – pendiri Urban Coffee House di Florida – Amerika Serikat. Ia menjelaskan, menambahkan zaitun ke kopi sama halnya menambahkan krimer, mentega, susu, ke kopi. Ini mengartikan menambahkan lemak ke kopi.

Mentega dalam kopi atau yang biasa disebut Butter Coffee, tren pada 2010. Butter Coffee disuka penikmat kopi karena membuat kenyang peminumnya dan menambah energi saat olahraga. Butter Coffee juga menjadi favorit pelaku diet keto.

Untuk zaitun, rempah ini mengandung minyak yang memiliki sifat antibakteri dan antiradang. Zaitun juga memiliki emak tak jenuh tunggal dibandang minyak nabati lainnya. Minyak zaitun membantu menurunkan kolesterol, mengatasi peradangan, dan meningkatkan penyerapan antioksidan.

Meski memiliki manfaat kesehatan, meminum minyak zaitun berlebihan menyebabkan masalah pencernaan bagi penderita GERD. Laura Ligos – ahli diet menyarankan agar tidak memasukkan minyak zaitun ke kopi. Ada kopi yang terasa lebih baik ditambahkan minyak zaitun, sementara ada kopi lainnya yang tidak baik. Para ahli menyatakan, minyak zaitun menurunkan kadar kepahitan dan keasaman pada kopi, sementara molekul lemaknya menutupi rasa kopi.

Untuk penikmat kopi yang tidak nyaman dengan campuran zaitun, minyak kelapa bisa menjadi alternatif. Minyak kelapan mengandung trigliserida rantai menengah yang mampu menurunkan kadar kolesterol jahat. Untuk penikmat kopi yang ingin mendapatkan manfaat lebih, Coconut Latte pilihan tepat kopi sehat. Varian ini terdiri kopi, minyak kelapa, dan santan. Dua varian yaitu minyak kelapa dan santan, memiliki nilai ekonomis dibandingkan zaitun.

Referensi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Ada yang bisa dibantu?