Permintaan Kopi Bara Meningkat Saat PPKM
Social media dan marketplace kami:
+62 853-7252-5758

Permintaan Kopi Bara Meningkat Saat PPKM

Jumat, 15 Januari 2021

Pemerintah memutuskan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) pada awal 2021. Program ini berlaku di sejumlah wilayah termasuk pulau Jawa. PPKM yang dicanangkan pemerintah, justru memberi hikmah bagi Kopi Bara. Kopi produksi PT. Ganesha Mandiri Bhakti ini berkomitmen melakukan pengiriman di sejumlah daerah.

 

Distribusi Kopi Bara

Hendrik Turistiawan – tim distribusi Kopi Bara mengatakan, pengiriman pada pertengahan Januari ini ditujukan ke Surabaya, Sidoarjo, dan Mojokerto. Pengiriman ke 3 kota ini mencakup hotel, kafe, resto, yang menggunakan Kopi Bara. Tidak hanya hotel, kafe, dan resto, Kopi Bara juga dikirim ke sejumlah toko yang menjadi mitra.

Toko ini kemudian melayani masyarakat yang menjadi pelanggan Kopi Bara. PPKM yang berlangsung sampai 25 Januari 2021, tidak mempengaruhi aktivitas meminum kopi. Menikmati Kopi Bara tidak perlu menunggu selesainya PPKM. Menikmati Kopi Bara bisa kapan saja, dan di mana saja, dengan taat pada aturan pemerintah, ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Ada yang bisa dibantu?