Praktisi Optimis Tahun Ini Bisnis Kopi Kembali Berjaya
Social media dan marketplace kami:
+62 853-7252-5758

Praktisi Optimis Tahun Ini Bisnis Kopi Kembali Berjaya

Kopi Bara – Pandemi Covid-19 selama 2 tahun telah mengacaukan sektor bisnis. Tidak terkecuali bisnis kopi. Sektor perkebunan kopi terimbas karena pemilik kafe, kedai, dan warung kopi tidak bisa menjalankan usaha seperti masa normal. Kini di 2022 kalangan pebisnis kopi optimis, karena tanda kebangkitan sektor kopi terlihat.

AEIKI (Asosiasi Eksportir dan Industri Kopi Indonesia) menyatakan, serapan biji kopi ke industri penggilingan sepanjang tahun lalu (2021) mencapai 370.000 ton. Moelyono Soesilo – Ketua Bidang Kopi Specialty dan Industri AEIKI menambahkan, volume serapan stagnan dibandingkan 2020. Tahun ini (2022) AEKI menargetkan perbaikan volume serapan ke angka sebelum pandemi, di kisaran 380.000 ton hingga 385.000 ton.

Selama pandemi tidak terjadi penambahan kapasitas industri. Tidak sedikit yang gulung tikar. Pada tahun lalu (2021) AEKI menemukan penurunan jumlah industri pengolahan kopi. Tahun ini AEKI berharap ada momentum pemulihan sehingga kapasitas produksi meningkat.

Produksi kopi ritel masih mendominasi gilingan biji kopi, dengan 70 persen untuk kopi bubuk dengan ampas dan 20 persen untuk produk tanpa ampas. Sementara sisa 10 persen gilingan kopi diserap ke produksi minuman rasa kopi, permen, dan produk makanan dan minuman lainnya. (DeAn)

Sumber

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Ada yang bisa dibantu?